UMKM Menjadi Bagian Tangsel Marathon 2023

UMKM Menjadi Bagian Tangsel Marathon 2023

Detaktangsel.com, SERPONG - Tangsel Marathon 2023 Vol.II menggelar stand makanan dan minuman di Teras Kota BSD, Serpong. Lebih dari Ribuan peserta dan stand makanan serta minuman, terlihat sangat mewarnai acara yang digelar Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang Selatan. Minggu (10/09)

Berbagai jenis makanan dan minuman, mulai dari makanan ringan hingga makanan berprotein tinggi dan produk kesehatan lainnya, berhasil menarik minat peserta untuk mencoba produk tersebut.

Ibu Nunu selaku ketua komunitas UMKM dan penjual mengatakan, selama mengikuti Tangsel Marathon ini, dengan menawarkan produk makanan dan minuman, ia bisa membrandingkan produk yang dijualnya selama acara Tangsel Marathon berlangsung.

"Sebenarnya kalau keuntungan secara finansial sih gak langsung yaa, karena disini kan banyak jajanannya, terus juga event nya kan bukan untuk mereka belanja atau misalnya jajan gitu kan, jadi hanya lewat saja, jadi bukan lebih ke mencari tapi mungkin lebih ke branding yaa," Kata bu Nunu disela kesibukannya melayani konsumen.

Pramuniaga makanan dan minuman, memberikan beberapa masukan sederhana tentang apa saja yang sebaiknya kita jual di sebuah acara. Menurutnya, kita perlu pahami acara apa yang ingin berlangsung.

"Pokoknya kalo bazar kita bisa lihat dari event nya itu apa aja, jadi kalo sekarang ini kan marathon yaa, jadi otomatis produknya ya produk-produk kesehatan paling atau misalnya bisa minum-minuman yang sehat, buah-buah natural, makanan mungkin juga makanan yang berprotein, bukan yang goreng - gorengan ataupun karbohidrat yaa. Karena orang yang sekarang ini ikut event pasti dia lebih care tentang kesehatannya gitu, jadi kalo mau ini harus sesuaikan dengan event," terangnya.

Ia menilai, tidak selamanya produk yang dijual dalam Acara Tangsel Marathon 2023 bermanfaat bagi kesehatan peserta yang tentunya sudah kami pertimbangkan terlebih dahulu sebelum dipasarkan.

"Kita tidak bisa melihat secara langsung ya, tapi artinya kalo dia sehari-hari nya udah menjaga itu jadi kita udah masuk, apakah menjadi konsumsi mereka gitu, kalo memang iya kita gak bisa dong cuman 1 hari doang kita lihat," ujar dia

Saat ditanya harapan dan pesan pada acara mendatang, muncul kritikan halus bahwa sebaiknya EO bisa membantu produk yang dijual UMKM dengan pengadaannya untuk kebutuhan konsumsi panitia.

"Saya si maunya kalo misalnya ada event ini misalnya kaya EO, penyelenggara, misalnya mau mesen makan dari kita jajananya gitu loh, konsumsi nya gitu lah, kalo saya lihat kan kaya sekarang ini masih di dominasi oleh perusahaan-perusahaan besar yang sudah ini. Saya melihatnya si ngerumunnya disono gitu sementara kaya UMKM gini mungkin ada tapi gak sepadat yang sudah punya brand besar," jelasnya

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online