Sang Legenda Bulutangkis Dunia, Saat Ini Terbaring Sakit

Sang Legenda Bulutangkis Dunia, Saat Ini Terbaring Sakit

detaktangsel.com JAKARTA - Rudy Hartono, legenda bulutangkis Indonesia dengan gelar juara All England 8X, 7X berturut-turut, terbanyak sampai saat ini. Prestasi sensasional yang belum dapat dipecahkan hingga saat ini.

Pada satu pertandingan All England, Rudy Hartono berhadapan dengan Sture Johnson, juara Eropa asal Swedia.

Situasi saat itu benar-benar sangat kritis. Set pertama Sture Johnson menang 15-4, dan set kedua ia sudah unggul 14-0.

Semua pendengar RRI dan pemirsa TVRI benar-benar terhenyak.

Satu angka lagi, tamatlah Rudy Hartono! !

Mantappp !!!, teriak penyiar RRI, akhirnya shuttlecock berpindah juga ke tangan Rudy Hartono.

AKU INGIN SATU ANGKA SAJA kata Rudy dalam hati dan diucapkannya ketika memulai service.

Ternyata ia mampu mengubah angka menjadi 1–14 .

AKU INGIN SATU LAGI dan terjadilah 2–14. Rudy Hartono kembali berhasil menambah angka.

Setelah melalui pertarungan sengit dan panjang; berkat kegigihannya, angka pun terus bertambah untuk Rudy Hartono... dan menjadi duece 14-14.

Akhirnya Rudy Hartono berhasil memenangkan set kedua dengan angka 17-14.

Set ketiga...

Rudy lagi–lagi dengan lebih semangat meneriakkan " AKU INGIN SATU LAGI

Dan set ketiga pun berakhir dengan 15–0 untuk kemenangan Rudy Hartono.

Kemenangan yang luar biasa fenomenal !

Rudy Hartono pun melaju ke final melawan Finalis dari Denmark, Svend Pri.

Svend Pri & Punch Gunalan (India) berkomentar, “Jika melawan Rudy, belum mencapai angka 15, maka belum tentu menang."

Pesan apa yang bisa dipetik dari kisah kegigihan dan semangat pantang menyerah Rudy Hartono ?

Saat merasa terpuruk,

Saat mengalami kekalahan demi kekalahan,

Saat berada di tepi jurang kehancuran;

BERSABARLAH

Hadapi setiap masalah satu per satu.

Majulah selangkah demi selangkah, Raihlah setiap kemenangan satu persatu.

Sulit bukan berarti mustahil.

Anda hanya perlu SATU ANGKA LAGI !

A winner is just a loser who tried one more time.”

(George M. Moore Jr)

Rudy yg rumahnya di Taman  Radio Dalam (Radal) itu kini kena stroke dan sedang menjalani terapi penyembuhan.

Kalau ditanya, apa yang dia inginkan kini ?

" JUST GIVE ME TOMOROW !"

BERILAH saya satu hari lagi, hari esok !!!

MENTAL JUARA ! PANTANG MENYERAH sebelum pertandingan berakhir

Mari doakan agar beliau sehat kembali.... (By Dik Doank)

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online