Polrestro Tangerang Kota Buru Pengirim Atribut ISIS

Polrestro Tangerang Kota Buru Pengirim Atribut ISIS

detaktangsel.com- TANGERANG, Jajaran Polresto Tangerang Kota terus melacak jaringan gerakan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS). Pengirim atribut ISIS di Lapas Tangerang pun diburu.

Seperti dikatahui, ditemukan atribut ISIS di Lembaga Pemasyarakatan (LP) kelas 1 Dewasa Tangerang, Senin (12/8). Sat Reskrim Polrestro Tangerang sigap melakukan pencegahan preventif perkembangan kelompok yang dikenal radikal ini di wilayah hukumnya.

Perburuan anggota yang diduga masih berliaran terus dilakukan jajaran Polrestro bekerjasama dengan TNI, Kodim di wilayah Tangerang,Kamis (14/8).

AKBP Sutarmo selaku Kasat Reskrim menjelaskan, penemuan atribut ISIS di LP itu dikarenakan kelalaian petugas yang memeriksa barang kiriman dari luar lapas. Sedangkan dari hasil temuan atribut dan penyelidikan awal menunjukkan atribut tersebut ternyata milik narapidana pelaku teroris.

"Pemilik atribut ISIS tersebut ternyata narapidana pelaku bom Cirebon. Ia mendapat arahan dari gembong teroris bernama Amir agar masuk jaringan ISIS, " tuturnya.

Penyelidikan yang dilakukan pihak Polres baru sebatas temuan atribut serta mengamankan barang bukti. Selanjutnya pihak Lapas melakukan koordinasi dengan Kemenkumham untuk melakukan penyisiran di LP seluruh Indonesia agar meminimalisir gerakan ISIS.

"Kini pihaknya sedang melakukan penyelidikan lanjutan. Juga melacak siapa yang mengirimkan atribut tersebut ke lapas. Kita bersama personil Kodim dan stake holder lapas melakukan penyelidikan secara intensif," ungkap AKPB Sutarmo.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online