Ahmad Zajuli Terpilih Kembali Sebagai Ketua Presidium KAHMI Kota Tangerang

Presidium KAHMI Kota Tangerang terpilih periode 2015 - 2020 Presidium KAHMI Kota Tangerang terpilih periode 2015 - 2020

detaktangsel.com Kota TANGERANG - Ahmad Jazuli Abdillah terpilih kembali sebagai Ketua Presidium KAHMI dalam Musda III Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) masa bakti 2015-2020 di Hotel Allium, Jalan Benteng Betawi, Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Tangerang. Sabtu, (17/01).

Sebanyak lima calon kandidat dari tujuh orang calon yang diajukan ditetapkan berdasarakan suara terbanyak sebagai Ketua Presidium KAHMI Kota Tangerang baru, untuk periode 2015-2020.

Adapun masing-masing jumlah suara calon kandidat adalah jazuli meraih 58 suara, Tabrani 55, Munadi 54 suara, Hendi 38 suara, Hendri Jen 33 suara, Turidi Susanto 28 suara, dan Husni Teja Sukma 24 suara.

Sebelum pemilihan berlangsung Staff Ahli Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Komisi II ini mengakui, dirinya siap jika memang terpilih kembali menjadi Ketua Presidium KAHMI Kota Tangerang.

"Insya Allah, siap!,"tegasnya.

Jazuli yang akrab disapa Bang Jul, langkah awal dalam kepengurusannya di periode ini, dirinya akan menghimpun kembali data-data KAHMI yang berada di Kota Tangerang. Pasalnya, dirinya ingin KAHMI yang berada di Kota Tangerang dapat membangun masyarakat madani yang berakhlakul karimah.

"Langkah awal, saya ingin kembali mendata KAHMI yang ada di Tangerang. Supaya kita dapat mudah bersama-sama membangun civil society."Jelasnya.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online