PPDB Online Sistem Zonasi Bikin Ribet Ortu Siswa

PPDB Online Sistem Zonasi Bikin Ribet Ortu Siswa

detaktangsel.com SERPONG-Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) dengan sistem zonasi di Kota Tangsel hanya menyulitkan orang tua siswa yang mendaftar.

Nining warga Buaran, Serpong, mengatakan salah satu persyaratannya adalah kartu keluarga (KK). Saat pendaftaran PPDB ia mengaku miliki KK lama yakni tahun 2014 dan belum diperbaharui. Sehingga anak dirinya yang nomor tiga belum terdaftar NIKnya.

"Saya sudah online PPDB, namun NIK anak saya belum terdaftar, lalu saya disuruh datang ke disdukcapil, dan lakukan perbaikan data NIK, sudah dilakukan dan sudah terdata di Disdukcapil, namun saat ke sekolah, masih belum terdata, data online sekolahnya yang selalu eror," ungkap Nining yang ingin memasukan anaknya di SMPN 8.

Tidak hanya Nining, Rahmat warga Serpong pun mempunyai keluhan yang sama. Bahkan Rahmat mengatakan, seharusnya ketika dinas pendidikan belum siap melakukan system online seperti ini, jangan dilakukan.

"Kami sudah bulak balik dari dinas pendidikan, sekolah, disdukcapil untuk perbaikan NIK, sudah tercantum selvernya eror dari sekolah, daftar pun harus ulang lagi, kalau seperti ini sangat menggangu semuanya," pungkasnya.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online