Pemkot Tangsel Berdayakan Puluhan Waria Ber-KTP Tangsel

Pemkot Tangsel Berdayakan Puluhan Waria Ber-KTP Tangsel

detaktangsel.com SERUT - Puluhan waria yang memiliki KTP Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mendapat bimbingan sosial dari Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel di Sport Center Alam Sutera, Serpong Utara. Rabu (04/10).

Hal ini terlihat dengan usaha Pemkot yang melalui Dinas Sosial Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Dinsoskertrans) Kota Tangsel bermaksud agar mereka (waria-red) tak lagi berkeliaran di jalan.

Kabid Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial, Kuswanda mengatakan, kegiatan ini diselenggarakan agar para waria dapat memiliki profesi yang dapat berguna bagi masyarakat disekitarnya. Maka, dengan kegiatan ini mereka diberi keterampilan seperti menyalon.

Kabid Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial, Kuswanda mengatakan kegiatan ini digelar agar para waria bisa memiliki profesi yang bermanfaat bagi orang lain dan tidak berkeliaran di jalanan.

"Selain memberi arahan bagaimana cara mereka menjaga kesehatan, merawat tubuh dan menjaga makanan. Kami juga akan memberikan pelatihan seperti ketrampilan menyalon dan keterampilan lainnya di tahun 2016," kata Kuswanda.

Lanjutnya, puluhan waria tersebut yang telah memiliki KTP Tangsel sebenarnya berasal dari berbagai luar daerah, seperti Parung, Bogor dan daerah lainnya.

"Mereka yang ada di sini tentunya para waria yang mudah diatur dan dibimbing. Buktinya, mereka menyimak bimbingan yang disampaikan oleh para narasumber," lanjutnya.

Diketahui, dalam kegiatan ini, Dinsoskertrans Kota Tangsel juga melibatkan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Tangsel, Komisi Penanggulangan Aids (KPA) dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Tangsel.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online