Geliat Grasroot Gerindra Tangsel, Lakukan Fakta Integritas Hingga Siap Menangkan Pemilu 2019

Kader PAC partai Gerindra Pondok Aren saat mengikuti penandatanganan fakta integritas Kader PAC partai Gerindra Pondok Aren saat mengikuti penandatanganan fakta integritas

detaktangsel.com PONDOK AREN--Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kota Tangerang Selatan (Tangsel), mulai melakukan penandatanganan fakta integritas kepada ratusan akar rumput (Grasroot) di tingkat ranting kecamatan dan ranting kelurahan yang ada di Kota Tangsel.

Fakta integritas yang dilakukan partai berlambang Kepala Burung Garuda itu, bertujuan agar para kader di tingkat kecamatan dan kelurahan ini, tetap setia terutama untuk menghadapi pesta demokrasi pemilu 2019 mendatang.

Ketua Bidang Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan (OKK) Partai Gerindra Kota Tangsel, Abdul Rahman mengatakan, penandatanganan fakta integritas oleh kader partai besutan Letjen purnawirawan Prabowo Subianto ini, menjadi salah satu sarat verifikasi sebelum di daftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangsel bulan Oktober nanti.

"Kita juga melakukan penandatanganan fakta integritas yang dilakukan kader Gerindra, supaya mereka tidak bermain di dua kaki pada pemilu nanti," katanya usai menyaksikan penandatanganan fakta integritas kader Gerindra di ranting Kecamatan Pondok Aren, di kawasan Kelurahan Pondok Jaya, Sabtu malam (6/8).

Pria yang akrab disapa Arnovi ini menjelaskan, sebanyak enam kecamatan dari tujuh kecamatan para kader dan pengurus Partai Gerindra Kota Tangsel telah menunjukan kesetiaannya dengan melakukan penandatanganan fakta integritas kepada partai Gerindra.

"Tinggal satu lagi yang belum yaitu kecamatan Ciputat Timur. Kalau kecamatan lain sudah seperti Ciputat, Pamulang, Serpong, Serpong Utara, Setu dan Pondok Aren. Ciputat Timur sebentar lagi," ujar Anggota Komisi lV DPRD Tangsel ini.

Di tempat yang sama, Wakil Ketua lll Gerindra Tangsel, Syaifin mengatakan bahwa walaupun pemilu 2019 masih menyisakan waktu yang cukup panjang, namun kepengurusan partai di tingkat kecamatan dan kelurahan harus diawali dengan penandatangan fakta integritas oleh kader dan akar rumput lainnya yang ada pada partai Gerindra.

"Jadi, dari semua kader yang mengikuti penandatanganan fakta integritas ini, maka namanya sudah ada dalam lembaran negara. Karena selanjutnya, nama-nama ini akan kita laporkan ke KPU dan Kesbangpolinmas Tangsel," kata Anggota Komisi ll DPRD Tangsel tersebut.

Nama-nama tersebut, lanjut Syaifin, nantinya bisa dilihat di website KPU dan website Kesbangpolinmas yang akan diterbitkan tahun 2018 mendatang.

"Di 2018 nanti, nama-nama itu bisa dilihat di website dua lembaga tersebut. Jadi, sudah tidak bisa berdiri di dua partai," ungkapnya.

Ketua PAC Gerindra Pondok Aren, Hotib menambahkan, sesuai amanat yang ditargetkan dari pengurus pusat partai Gerindra, pihaknya sejak jauh-jauh hari sudah menyampaikan kepada akar rumput yang ada di sebelas kelurahan yang ada di Kecamatan Pondok Aren.

Hotib juga mengatakan, untuk saat ini sedikitnya ada 160 orang kader Gerindra di Pondok Aren siap memberikan dukungan untuk kemenangan partai pada pemilu yang akan datang.

"Kita berharap kader Gerindra di Pondok Aren tetap militan kepada Gerindra. Adapun untuk pemilu nanti, kita masih menunggu arahan selanjutnya dari pusat. Yang pasti kader Gerindra di Pondok Aren ini siap mendukung kemenangan Gerindra di pemilu nanti," tandasnya.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online