Print this page

Gear Box dan Panel Komputer Eksavator di TPU Jombang Hilang, Begini Kronologinya

Gear Box dan Panel Komputer Eksavator di TPU Jombang Hilang, Begini Kronologinya

detaktangsel.com, TANGSEL - Suku cadang sentral pada alat berat atau eksavator pengangkut tanah pemakaman Covid-29 di TPU Jombang, Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) hilang. Kerugian akibat hilangnya gear box dan panel komputer ditaksir mencapai Rp 100 juta.

"Sekitar jam 11-an Akmal selaku cleaning service sini sempat bertanya ngapain parkir," kata Kepala TPU Jombang, Tabroni ditemui kabar6.com di kantornya, Jum'at

Ia ceritakan, pada Sabtu, 31 Juli 2021 malam sempat ada mobil jenis SUV parkir di depan kantor pemakaman. Mobil itu berpenumpang lima orang.

Tabroni bilang, saat ditanyai para penumpang sempat menjawab dengan nada gelapan. Penumpang mobil juga ada yang sempat menanyakan kondisi eksavator. "Ngakunya mau ziarah," ujarnya.

Keesokan harinya tukang gali makam lapor hilangnya suku cadang eksavator. Pintu kabin kemudi pun dalam kondisi rusak.

Tabroni pastikan bahwa unit suku cadang eksavator yang hilang merupakan barang milik Dinas Pekerjaan Umum Kota Tangsel.

"Terkendala sih tidak, karena fungsi yang benar ini untuk mengambil beberapa bagian gundukan tanah yang memang belum maksimal menggunakan ekskavator kecil," ujarnya.(yud)