Gedung SD Di Pamulang Tertimpa Truk Tanah, Dindik Tangsel : PT Wika Siap Ganti

Gedung SD Di Pamulang Tertimpa Truk Tanah, Dindik Tangsel : PT Wika Siap Ganti

detaktangsel.com PAMULANG -- Peristiwa jebolnya tembok gedung SD Negeri 01 Bambu Apus, Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) oleh truk pengangkut tanah untuk pembangunan proyek tol Serpong-Cinere, Minggu (13/1/2019) malam, menyebabkan sejumlah sarana dan prasarana sekolah mengalami rusak.

Berdasarkan informasi, kerusakan yang ditimbulkan oleh peristiwa tersebut diantaranya ruang kelas Vl rusak berat. Sementara ruang laboratorium komputer rusak ringan. Kerusakan juga terjadi pada gudang dan alat-alat peraga.

Tak hanya itu, sebanyak 32 set kursi meja siswa dan guru, serta empat unit meja komputer,  dinyatakan rusak dalam peristiwa itu.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangsel, Taryono, mengatakan, peristiwa tergulingnya truk pengangkut tanah yang menimpa gedung SD Negeri 01 Bambu Apus, pihak proyek jalan tol yakni PT WK, siap untuk memperbaiki gedung dan mengganti semua kerusakan.

"Piihak PT WK siap menganti semua, baik bangunan dan sarana prasarana lainnya," kata Taryono melalui pesan singkat yang diterima detaktangsel.com, Senin (14/2/2019).

Taryono juga mengaku prihatin dengan peristiwa tersebut. Meski begitu, Taryono menyampaikan terimakasih lantaran PT WK bersedia memperbaiki kerusakan yang ada pada gedung sekolah.

"Secepatnya, dua minggu," ungkap Taryono menjawab pertanyaan wartawan terkait waktu yang dibutuhkan untuk perbaikan gedung sekolah yang rusak.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online