Harga Ayam dan Cabai Di Pasaran Kota Serang Merangkak Naik

Kepala Disperindagkop, Sugiri Kepala Disperindagkop, Sugiri

detakserang.com- Serang, Harga ayam dan cabai di Kota Serang perlahan mulai naik, dibandingkan bulan kemarin harga beberapa komoditi di Kota Serang mulai naik 10% sampai 20%.

Kepala seksi pengelolaan informasi dan perlindungan konsumen Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop) Kota Serang Sugiri mengatakan berdasar hasil pemantauan kebutuhan pokok yang beredar di pasar kota Serang ada beberapa komoditi yang mengalami fluktuasi.

"Yang mengalami kenaikan itu harga minyak tanpa merk dari 10.333 menjadi 11.000, naik 3%, daging ayam broiler dari 32.667 menjadi 36.000, naik 6%, sementara harga cabai merah kriting ada kenaikan harga sebesar 29%, dari 16.333 menjadi 22.000, cabai biasa naik 16%, dari 16.333 menjadi 20.000, cabai rawit hijau juga ada kenaikan 16%, dari harga 14.667 menjadi 18.000, kalau cabai rawit merah naik 13% dari harga awa 22.333 menjadi 27.000." Ungkap Sugiri saat di temui di ruangan nya selasa (02/09).

"Prediksi kami kemungkinan harga ayam akan semakin naik sampai hari raya idul adha nanti, mudah-mudahan sampai lebaran tidak semakin tinggi kenaikannya."Ujarnya

Menurut Sugiri kenaikan harga ini karena kurangnya stok, yang agak terlambat pendistribusiannya."Karena kan banyak yang kebutuhan sembako di ambil dari luar daerah seperti cabe, dan dengan lambatnya pendistribusian maka menyebabkan stok agak berkurang sehingga membuat harga agak naik, jadi biaya transportasi juga mempengaruhi harga."Tuturnya

"Saya berharap sampai menjelang lebaran Idul Adha tidak terjadi kenaikan yang signifikan atau tajam."Pungkasnya

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online