Dua Siswa Gagal Ikut UN

Dua Siswa Gagal Ikut UN

detakserang.com- SERANG, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) mencatat ada dua siswa di Kabupaten Serang gagal mengikuti ujian nasional (UN) tingkat SMA sedejarat 2014, Senin (14/4). Karena mereka mengundurkan diri sebelum UN dimulai.

Sekretaris Pelaksanaan UN Kabupaten Serang Buyung Elok membenarkan ada siswa yang pengunduran diri. Kedua siswa yang belum diketahui namanya itu berasal dari tingkat SMA dan SMK di wilayah Serang Timur.

Kepala Bidang (Kabid) SMA/SMK Dindikbud Kabupaten Serang ini belum mengetahui motif alasan kedua siswa tersebut. Sementara UN dilaksanakan pada Senin-Selasa-Rabu (14-16/4).

"Entah apa alasannya. Yang pasti, bukan karena keterbatasan faktor ekonomi. Kami juga belum menerima laporan dari pihak sekolah kedua siswa tersebut," ungkapnya.

Buyung menjelaskan, jumlah siswa-siswi yang mengikuti UN tahun ini sebelumnya tercatat sebanyak 10.141 orang, baik siswa SMA, SMK, MA negeri maupun swasta. Mereka tersebar di 29 kecamatan menjadi 10.139.

Jumlah peserta UN, menurutnya, jadi 10.139 orang yang sebelumnya 10.141 orang menyusul kedua siswa itu mengundurkan diri.

Buyung mengaku, pihaknya sudah menyebarkan surat edaran kepada semua sekolah agar menyiapkan mental para siswa sedini mungkin menghadapi UN. Dengan demikian, agar bisa menghasilkan yang maksimal dengan melakukan penambahan jam belajar. Sedangkan berkenaan dengan naskah UN yang sudah diterima, pihaknya langsung menyebar ke lima subrayon di Kabupaten Serang. Kelima subrayon tersebut tepatnya di Kecamatan Kramawatu, Ciruas, Jawilan, Petir, dan SMK Kragilan.

Yang terpenting, ia mengatakan, para siswa tidak grogi ataupun galau menghadapi UN. Diharapkan mereka mengharumkan nama Kabupaten Serang, baik tingkat kelulusan maupun hasil nilai UN.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online