Lampu Penerangan Jalan Mati Pengendara Mengeluh

Lampu Penerangan Jalan Mati Pengendara Mengeluh

detaktangsel.com CIPUTAT – Para pengendara di jalan Ir H Juanda Ciputat keluhkan lampu penerangan jalan yang mati. Matinya lampu penerangan jalan di lokasi itu dimulai dari Jembatan Sungai Pesanggrahan hingga ke depan Kampus UIN Syarif Hidayatullah Ciputat. Ironisya, kondisi tersebut dibiarkan selama sepekan lamanya.

Kondisi tersebut, membuat pandangan para pengendara menjadi terganggu. Bahkan, lampu penerangan jalan yang tidak menyala itu membuat sebagian pengendara khawatir mengakibatkan kecelakaan lalu lintas.

Salah satunya diungkapkan salah seorang pengendara motor Iksan Ya'qub saat ditanyai tanggapan oleh detaktangsel.com di jalan tersebut, Sabtu malam (27/6). Iksan Ya'qub, yang berstatus mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Ciputat mengatakan, hingga kini seluruh unit lampu penerangan jalan yang berdiri di pembatas tengah jalan penghubung daerah Jakarta Selatan dan Tangsel itu tidak menyala.

"Lampu penerangan jalan yang terpasang di sepanjang perbatasan Jakarta dan Tangsel sampai di depan kampus UIN Jakarta itu mati selama sekitar sepekan ini," kata Iksan.

Dirinya menjelaskan, matinya lampu penerangan di jalan itu sudah berlangsung sekitar sepekan ini. Sehingga, kemungkinan besar sudah ada pihak terkait atau masyarakat yang melaporkannya ke PT PLN maupun Pemkot Tangsel.

Sekretaris Dinas Kebersihan, Pertamanan dan Pemakaman (DKPP) Tangsel Liserni menanggapi, pihaknya langsung bergerak cepat, sekitar pukul 20.49 dengan menerjunkan petugas untuk memperbaiki masalah ini.

"PJU Juanda mati, Kemungkinan akibat meb nya turun dan tim perbaikan PJU Telah memperbaikinya. Kini sudah menyala kembali," Ungkapnya Saat di hubungi Detaktangsel.com melalui telepon seluler.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online