Print this page

Bea Cukai Banten Kenalkan Patroli Laut DJBC

Bea Cukai Banten Kenalkan Patroli Laut DJBC

detakserang.com- CILEGON, Para Pelajar dari SMKN 4 Pelayaran, SMKN 4 Kota Cilegon dan SMK Pelayaran Nusantara mendapat pembelajaran dan sosialisasi tugas dan fungsi serta pengenalan patroli laut DJBC oleh Kanwil DJBC Banten saat berada di Kantor pengawasan dan pelayanan Bea dan Cukai tipe madya pabean Merak, Senin (28/4). DJBC bermaksud untuk mengubah stifma negatif kepada sembilan puluh tiga pelajar siswa dan siswi ini untuk dapat berminat bekerja di wilayah Direktorat Jenderal Bea Cukai.

Ucok Marisi, Kepala Kanwil Bea Cukai Banten menyatakan bahwa sosialisasi dan pembelajaran tupoksi kepada para siswa dan siswi tak lain adalah memberikan motifasi kepada para dan siswi tentang keberadaan bea cukai dan akan melakukan pengekruran tenaga kerja agar berminat untuk masuk dan bekerja di Bea Cukai.

"Jadi tujuan kita di sini adalah memberikan pemahaman kepada siswa dan siswi tentang Bea dan Cukai dengan sasaran utama untuk melakukan perekrutan tenaga kerja untuk patroli kapal Bea Cukai," Ungkapnya.

Dijelaskanya, saat ini Bea Cukai memerlukan tenaga yang ahli untuk perekrutan tenaga kerja yang baru, khususnya untuk tenaga kerja untuk kapal patroli yang ada di kapal Bea Cukai.

"Mereka ini kan sekolah pelayaraan, terdidik dengan baik, tidak salah kita tempatkan dan kita rekrut untuk menjadi tenaga yang handal di kapal patroli bea dan cukai," Tandasnya.

Selain itu, lanjutnya, tujuan sosialisasi dan pembelajaran kepada siswa dan siswi tersebut juga berujuan untuk meningkatkan minat para pelajar agar masuk ke Bea cukai yang bertugas mengawasi barang yang masuk, pemukutan bea masuk dan bea masuk barang dan mengawasi perairan terhadap penyeludupan berbagai barang maupun jenis narkoba.

"Jadi kita lakukan sosialisasi dan pembelajaran kepada siswa dan siswi pelayaran di seluruh Indonesia, agar kita bisa merekrut tenaga handal di bea cukai khusunya untuk kapal patroli," Pungkasnya