Print this page

VIDIO: WHO Prediksi Jumlah Korban Tewas Gempa Turki Bisa Tembus 20 Ribu Jiwa

Getty Images Getty Images

Detaktangsel.com INTERNATIONAL -- Gempa dengan kekuatan besar mengguncang Turki pada Senin (6/2/2023) pagi waktu setempat. Gempa dengan kekuatan 7,7 magnitudo itu mengguncang Turki bagian tengah tepatnya di 30 km Barat kota Gaziantep.

Gempa bumi ini yang terbesar di Turki, bahkan getarannya dirasakan sejumlah negara di Eropa hingga kawasan Greenland.

Dilansir CNN, anggota situasi darurat Organisasi Kesehatan Dunia WHO, Catherine Smallwood, memprediksi jumlah kematian imbas gempa dahsyat Turki bisa mencapai lebih dari 20 ribu jiwa.

Smallwood mengatakan saat ini proses evakuasi masih berlangsung sehingga jumlah korban tewas bisa bertambah hingga delapan kali lipat dari yang terhitung saat ini, per Selasa 7 Februari,

Gempa dahsyat magnitudo 7,7 ini telah menewaskan lebih dari 3.823 orang dengan rincian 2.379 orang meninggal dunia di Turki dan 1.444 orang tewas di Suriah.

SIMAK VIDEONYA