Simak 3 Kesalahan saat Menggunakan Toner

Ilustrasi. (net) Ilustrasi. (net)

Detaktangsel.com WOOW -- Saat ini banyak sekali produk kecantikan yang dapat dibeli dan dapat dipakai oleh para kaum hawa, salah satunya produk toner. Toner sendiri merupakan salah satu produk yang cukup penting untuk digunakan karena toner dapat menenangkan hingga melembabkan kulit, bukan hanya itu saja atau menarik juga dapat membantu mempersiapkan kondisi kulit kamu ketika hendak menggunakan produk kecantikan lainnya.

Akan tetapi banyak sebagian orang yang salah mengaplikasikan produk tersebut sehingga hasil yang didapat tidak bekerja dengan maksimal.

Supaya hal tersebut tidak terjadi kepada kamu Berikut ini adalah kesalahan-kesalahan yang wajib kamu hindari saat menggunakan toner seperti dilansir Indozone Beauty.

1. Tidak pakai produk kecantikan lainnya usai memakai toner

Dang pertama ialah kesalahan yang kerap dilakukan yakni tidak memakai produk kecantikan lainnya saat menggunakan toner, jika pemakaian Skin Care hanya berhenti pada toner maka kulit wajah tak akan mendapatkan nutrisi yang maksimal hingga kulit kamu tidak menjadi glowing dan bersih.

Oleh karena itu kamu tetap harus menghabiskan produk kecantikan lainnya usai menggunakan toner.

2. Menggunakan toner dengan kandungan alkohol

Kesalahan yang kedua ialah mengaplikasikan toner yang mengandung alcohol, hal itu tidak disarankan untuk kulit sensitif lantaran kandungan alkohol yang bisa merusak lapisan pelindung hingga menghilangkan lemak esensial pada kulit.

Bukan hanya itu saja toner yang mengandung alkohol juga dapat membuat kondisi kulit menjadi semakin kering untuk itu bagi kamu yang sudah mempunyai kulit kering disarankan tidak menggunakan toner yang mengandung alkohol.

3. Tidak mencuci wajah sebelum mengaplikasikan toner

Dan kesalahan yang terakhir ialah tidak mencuci wajah sebelum memakai toner, meskipun toner dapat berfungsi untuk mencuci wajah akan tetapi kamu tetap harus mencuci wajah kamu sebelum mengklasifikasikan toner supaya wajah kamu terlihat lebih segar dan bersih. (Aip)

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online