Hari Pertama Kerja, Arief Silaturahim ke Mantan Walikota Tangerang

Hari Pertama Kerja, Arief Silaturahim ke Mantan Walikota Tangerang

detaktangsel.com- TANGERANG, Pasca libur hari raya Idul Fitri 1435 H, Senin merupakan hari pertama masuk kerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemerintah kota Tangerang, walikota Tangerang H.Arief Wismansyah dan wakil walikota H.Sachrudin selesai apel menggelar halal bihalal dengan para pegawainya di halaman Pusat Pemerintahan kota Tangerang.

Selesai halal bihalal dengan para pegawai Pemkot Tangerang, Arief beserta jajarannya berkeliling bersilahturahim mengunjungi kediaman rumah para mantan walikota Tangerang,dimulai dari mengunjungi kediaman H. M. Thamrin yang merupakan Walikota Tangerang periode 1998-2003, H. Arief R Wismansyah beserta rombongan selanjutnya mengunjungi Mantan Walikota Administratif, H Yitno dan dilanjutkan mengunjungi kediaman H.Wahidin Halim,senin (4/8/14).

Dalam kesempatannya selesai berkeliling bersilahturahim kepada para mantan walikota Tangerang ,Arief mengatakan bahwa para pegawai negeri sipil (PNS) dihari pertama libur pasca lebaran tadi hampir semua pegawainya hadir,hanya sebagian saja yang tidak masuk dikarenakan sesuatu hal, " namun untuk jumlah pastinya silakan tanya kepada Pak Sekda," tukasnya kepada wartawan detak.

Sementara ketika hendak dikonfirmasi kepada Sekda, Pa Dady selaku Sekda sedang ada tamu dan tidak bisa menemui, hanya via BBM melalui ajudannya yang mengatakan "konfirmasi langsung ke Humas".

Sedangkan menurut Kabag Humas Sugihharto, ada sekitar 95% lebih pegawai yang masuk, sisanya tidak masuk dikarenakan sedang pendidikan pim 3 dan pim 4 kembali diklat di Jatinagor, kemudian ada sekitar 0,5% dikarenakan sakit dan masih dalam perjalanan kembali dari mudik, untuk para PNS dan pejabat yang tidak masuk pada hari ini nanti akan diberikan surat teguran tertulis langsung dari atasan masing masing, katanya.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online