Camat Cipondoh, Inginkan KKL 2014 Menjadikan Mahasiswa Agent Of Change

Camat Cipondoh, Inginkan KKL 2014 Menjadikan Mahasiswa Agent Of Change

detaktangsel.com- TANGERANG, Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Yuppentek Tangerang tahun 2014 menggelar penutupan kuliah kerja lapangan (kkl) acara di gelar di aula kecamatan Cipondoh dengan disambut oleh tarian Aceh, Rabu (25/6).

KKL yang diadakan di 8 kelurahan kecamatan Cipondoh kota Tangerang ini bisa menjadikan mahasiswa sebagai "agent of change" pembangunan, khususnya di kota Tangerang.

Camat Cipondoh Drs.Maryono mengatakan bahwa, pihaknya sangat bangga dengan mahasiswa STISIP Yuppentek yang mengikuti KKL di wilayahnya, pasalnya hampir semua mahasiswa yang mengikuti KKL bernilai rata rata A, nilai ini merupakan nilai yang luar biasa, selesai KKL ini saya berharap kepada para mahasisawa kedepannya untuk bisa menjadi agent of change pembangunan dimasa depan.

"Pihaknya juga berterimakasih kepada kedelapan lurah yang berada di Kecamatan Cipondoh atas kehadirannya untuk membantu jalannya KKL 2014," tuturnya saat sambutan.

Maryono senang dengan berjalannya KKL yang berada di wilayahnya dapat berjalan dengan baik sesuai dgn rencana dan harapan, mudah mudahan kkl ini dapat bermanfaat untuk masyarakat dan para mahasiswa sendiri, dengan dinamika dan heterogen kemajemukan masyarakat kota Tangerang kita berharap masyarakat kota Tangerang dapat hidup aman, dinamis dan sejahtera.

"Ada 121 mahasiswa yang mengikuti KKL di Kecamatan Cipondoh,dari kedelapan kelurahan ada tiga mahasiswa yang menonjol, diantaranya juara satu di kelurahan Ketapang, juara dua kelurahan Poris Plawad utara, juara tiga kelurahan Poris Plawad Indah, namun ini jangan dijadikan persaingan tidak sehat oleh yang lainnya, tapi jadikan ini sebagai cerminan untuk bisa lebih maju kedepannya, ambil hikmahnya dan pelajari setiap pengalaman yang pernah dialami untuk dijadikan guru berharga untuk kita, Insya Allah segala sesuatunya akan tercapai ," ungkap Maryono.

Salah satu mahasiswa STISIP Yuppentek menuturkan bahwa kkl yang dijalani dirinya beserta teman temannya merupakan pengalaman berharga yang akan dijadikan acuannya menuju masa depan ,katanya.

Acara ini di hadiri oleh Camat Cipondoh Drs. Maryono, ketua STISIP Yuppentek Yayan Sopian, wakil satu STISIP Rahmad Rustiana, Yody ketua KKL beserta delapan lurah di kecamatan Cipondoh,plakat di berikan kepada Camat Cipondoh oleh ketua STISIP selesai acara.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online