Print this page

Call Center 1500293, Sarana Interaktif Masyarakat dan Pemkot

Call Center 1500293, Sarana Interaktif  Masyarakat dan Pemkot

detaktangsel.com- TANGERANG, Salah satu komitmen pemerintah kota (Pemkot) Tangerang untuk memberikan pelayanan kepada warga masyarakat Tangerang,terlihat dari salah satunya dengan menyediakan pusat layanan informasi (call center) kota Tangerang di nomor 1500293, Minggu (17/8).

Melalui program call center, Walikota mengharapkan masyarakat akan semakin proaktif menyampaikan berbagai masukan serta informasi seputar pembangunan Kota Tangerang sehingga berbagai masukan tersebut dapat kami jadikan salah satu acuan untuk menentukan langkah kebijakan pembangunan kedepan.

" Pihaknya sengaja memilih no 1500293,dimana 293 memiliki arti sendiri yaitu,undang undang pembentukan kota Tangerang,"katanya.

Masih katanya,call center tersebut diharapkan dapat lebih mempermudah interaksi masyarakat dengan pemerintah Kota Tangerang, dan diharapkan akan lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Dengan adanya call center ,masyarakat tidak perlu khawatir berbelitnya birokrasi.

" Cukup dengan menghubungi nomor tersebut, masyarakat bisa menyampaikan informasi, saran, keluhan dan kritik, dimana kedepannya juga pihak Pemkot ingin mempunyai nomor singkat ,sehingga masyarakat bisa sms," ungkap Arief selesai memperinggati HUT RI ke 69.