Perkuat Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Amin, PDIP Tangsel Bangun Komunikasi

Perkuat Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Amin, PDIP Tangsel Bangun Komunikasi

detaktangsel.com SERPONG--Jelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 mendatang, Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mulai serius memenangkan pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Joko Widodo-Ma'ruf Amin untuk Kota Tangsel.

Salah satu yang dilakukan PDI Perjuangan dalam memenangkan Capres dan Cawapres yang diusungnya itu, yakni dengan membangun komunikasi dengan para petinggi partai pengusung pasangan tersebut untuk tingkat Tangsel.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Kota Tangsel Heri Gagarin mengatakan, membangun komunikasi politik antar partai harus terbangun solid. Maka itu, pihaknya telah menjalin komunikasi dengan partai-partai koalisi yang ada di tingkat Kota Tangsel.

"Secara personal saya sudah komunikasi dengan partai-partai lain untuk pemenangan di Kota Tangsel. Dimana ini merupakan tugas bersama partai koalisi untuk memenangkan Pak Jokowi dan Pak Ma`ruf Amin ditingkat Kota Tangsel,” ungkap Gagarin di Serpong, Rabu (29/8/2018).

Diakui Gagarin, meski belum ada intruksi langsung dari pimpinan pusat, namun secara tugas sudah melakukan komunikasi tersebut kepada partai pendukung.

"Kalau intruksi langsung dari pusat memang belum ada. Tapi ini inisiatif kami untuk tingkat Kota Tangsel saja. Ketika sudah fix dengan yang diusung, kami langsung menjalin komunikasi,” terang Gagarin.

Ia juga mengatakan, komunikasi yang dibangun yakni membahas soal strategi pemenangan di Kota Tangsel serta pemetaan basis suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk Pilpres tahun depan.

"Kita diskusi soal pemetaan basis suara, juga strategi pemenangannya seperti apa nantinya. Itu penting untuk dibahas agar kami tahu seperti apa kekuatan kami di Tangsel,” bebernya.

Sementara itu, Sekretaris PDI Perjuangan Kota Tangsel, Iwan Rahayu mengemukakan bila pihaknya tidak hanya melakukan pemetaan suara saja, isu-isu politik yang tengah berkembang di masyarakat saat ini, juga menjadi pembahasan tim pemenangan agar partai koalisi tahu bagaimana cara untuk menanggapi persoalan isu tersebut.

"Persoalan isu terkait capres dan cawapres ini juga kami bahas. Agar kami tahu seperti apa cara menangkalnya, karena pasti ada isu negatif dan positif dalam Pilpres nanti,” ujarnya.

Ia pun mengaku sangat optimis pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin dapat memenangi Pilpres di Kota Tangsel.

"Kita sudah punya pengalaman di Pilpres 2014 silam, Pak Jokowi menang di Kota Tangsel. Dan pada Pilpres kali ini pun kami optimis Pak Jokowi kembali menang,” tandasnya.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online