Print this page

Pengamat Sebut Golkar Wajib Usung Kader Sendiri Untuk Tangsel 1

Ray Rangkuti Ray Rangkuti

detaktangsel.com SETU--Pengamat politik nasional, Ray Rangkuti menyebut Partai Golkar wajib mengusung kadernya sendiri menuju kursi Tangsel satu di Pilkada mendatang.

Alasan harus mengusung kadernya sendiri, lantaran Golkar saat ini menguasai hampir semua infrastruktur politik yang ada di Tangsel. Mulai dari walikota yang berasal dari kader Golkar, Ketua DPRD yang di pegang Golkar lantaran unggul perolehan kursi parlemen.

Begitupun pada Pilpres lalu, kader Golkar tetap menjaga soliditasnya untuk pemenangan Jokowi-KH Amin Ma'ruf.

"Lebih dari cukup bagi Golkar untuk mengusung kadernya sendiri di Pilkada nanti," ungkap Ray Rangkuti di Serpong, Rabu (25/12/2019).

Menurut Ray, jika Golkar mengusung kadernya sendiri, setidaknya ada beberapa keuntungan yang di dapat Golkar. Salah satunya akan menjadikan soliditas di tubuh partai Golkar yang semakin kuat.

"Optimisme di lingkungan partai juga akan berjalan. Karena orang merasa punya masa depan yang jelas. Selama mereka benar-benar berbuat sesuatu, partai Golkar akan berjalan bersama mereka," sambungnya.

Keuntungan lainnya, Ray terangkan, potensi Golkar untuk memenangkan Pilkada 2020 mendatang akan terbuka lebar lantaran sejauh ini, belum ada kader dari partai lain yang elektablitasnya mencapai 50 persen.

"Mereka (Golkar) usung dari sekarang. Karena terbuka peluang mengingat saingan-saingan Golkar, elektabilitasnya belum ada di atas 50 persen," bebernya.

Ray juga kemukakan, jika kader Golkar di munculkan sekarang, masih punya potensi besar untuk mengejar elektabilitas calon-calon lain yang lebih dulu ada. "Siapapun dia, jika di munculkan sekarang masih punya potensi mengejar. Mengingat infrastruktur politik di Tangsel ini di kuasai oleh Golkar," tandasnya. (Dra)