Antar Pegawai Koperasi Angkatan Laut, Minibus dijegat Petugas di Pospam Bitung

Antar Pegawai Koperasi Angkatan Laut, Minibus dijegat Petugas di Pospam Bitung

detaktangsel.com, Tangerang - Sebuah minibus dari arah Curug Tangerang Selatan disuruh putar balik oleh petugas yang berjaga di Pos Pengamanan Operasi Ketupat Area Bitung.

Arifin, supir minibus tersebut menjelaskan dirinya membawa penumpang dari arah Grogol menuju Serang. Mereka merupakan rombongan pekerja dari Koperasi Angkatan Laut.

"Mau ke Serang dari Grogol. Ini dari Koperasi Angkatan laut. Disuruh nganter penumpang dari Grogol ke Serang dari koperasi," ujarnya pada detakbanten.com di lokasi, Minggu (9/5/2021).

Dirinya menyatakan, sebelum berangkat sudah mempersiapkan segala macam surat-surat yang dibutuhkan.

"Surat-surat komplit saya untuk perjalanan," ungkapnya.

Pria asal Pandeglang tersebut mengaku terpaksa membawa putar balik rombongannya tersebut.

"Akhirnya disuruh puter balik. Saya tadi udah dari Tol Cikupa disuruh muter lagi akhirnya lewat sini. Mau gimana lagi saya harus balik." tandasnya.

Sebelumnya, Hari ini Kepolisian Resort (Polres) Tangerang Selatan kembali menggelar Operasi Kepatuhan Jaya (Ketupat). (Raf)

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online