Disperindag Bangun Klinik Usaha

Disperindag Bangun Klinik Usaha

detaktangsel.com CIPUTAT - Demi mencukupi kebutuhan pelaku industri rumahan di Kota Tangsel, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Tangsel, kini tengah mendirikan klinik tempat konsultasi usaha. 

Kabid Perindustrian pada Disperindag Kota Tangsel, Ferry Payacun mengatakan saat ini tengah menyiapkan sebuah tempat di Vila Dago, Pamulang untuk memberikan ruang bagi para pengusaha di Tangsel. Tempat ini disiapkan untuk menjawab semua problematika pengusaha di Tangsel.

"Klinik ini akan menyediakan tim konsultan, meliputi pemasaran, permodalan, manajemen dan mutu produk satu barang. jika pelaku usaha industri rumahan mengalami kendala, baik pada pemasaran, permodalannya dan manajemen seperti pembukukan, dapat langsung datang menanyakan tentang solusi yang sedang dialami," ujarnya.

Di klinik ini akan disiapkan petugas konsultan beberapa orang untuk memberikan pengarahan bagi pelaku usaha industri rumaha apabila mengalami kesulitan. Kami mencetuskan gagasan ini karena selama ini kondisi di lapangan cukup banyak persoalan di hadapi pelaku usaha sementara mereka tidak dapat mencari solusi agar cepat selesai,” katanya.

Disamping Disperindag memberikan pelatihan secara bertahap mulai dari teknik pemasaran, menjaga mutu produk, kemasan, pemasaran dan jaringan. Tapi tidak mencukupi jika tidak ditopang dengan membuka klinik usaha. “Pengusaha tentu terus bergerak tanpa henti, dan pastinya menemukan problem. Ini yang harus dicarikan solusinya agar mendapatkan pembinaan sehingga usahanya tetap berjalan,” tegasnya.

Untuk memberikan kemudahan, Disperindag juga memberikan ruangan khusus bagi mahasiswa yang ingin terjun ke lapangan dalam melihat kondisi industri rumahan di Tangsel yang semakin tahun terus bertambah. “Klinik ini sekaligus tempat mahasiswa ketika terjun kelapangan. Mereka juga dapat menanyakan berbagai data berkenaan dengan kegiatan usaha rumahan di Tangsel. Dengan tempat tersendiri ini dipastikan akan memudahkan mahasiswa dalam menjalankan tugasnya,” tutupnya.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online