Lapbas Banten Tolak Ribka Tjiptaning Mencalonkan Ketua DPD PDI-P Banten.

Ketua Lapbas Banten, H. TB. Endang, S bersama aktivis Lapbas, Galing Ketua Lapbas Banten, H. TB. Endang, S bersama aktivis Lapbas, Galing

detaktangsel.com SETU - Laskar Pendekar Banten Sejati (Lapbas) Provinsi Banten, menolak Ribka Tjiptaning yang akan maju mencalonkan diri menjadi ketua DPD PDIP Provinsi Banten. Hal itu dikemukakan oleh Ketua Umum Lapbas Banten, TB Endang S.

Menurutnya, sosok Ribka Tjiptaning yang kini menjadi anggota DPR-RI dan aktif di kepengurusan PDIP pusat ini, dinilai belum seluruhnya mengenal kultur masyarakat Banten.

"Kita ingin yang akan maju menjadi ketua DPD PDI-P Banten orang yang benar-benar mengenal kultur masyarakat Banten," ucap pria yang akrab disapa Abah Endang ini.

Meski demikian, Endang mengatakan siapapun boleh maju mencalonkan diri menjadi ketua partai berlambang kepala banteng tersebut di Provinsi Banten. Tetapi, kata dia, harus orang yang tepat. Salah satunya harus memahami kultur dan budaya masyarakat Banten.

"Iya lah, kita khawatir dikemudian hari akan timbul masalah yang tidak diinginkan bersama," kata Endang.

Sementara aktivis Lapbas Banten, Galing mengatakan majunya Ribka Tciptaning menjadi ketua DPD PDIP Banten, dianggap bakal rangkap jabatan partai. Pasalnya, Tciptaning kini menjadi salah satu pengurus PDIP pusat, seharusnya lebih mempercayakan kader-kader partai yang ada di bawah untuk maju menjadi ketua DPD Provinsi Banten.

"Dia kan (Tjiptaning) sudah menjadi pengurus di pusat, seharusnya dia mendelegasikan kader-kadernya untuk maju menjadi ketua DPD Banten," tuturnya.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online