Perserang Batal Ujicoba Lawan Legiun Afrika

Perserang Batal Ujicoba Lawan Legiun Afrika

detakserang.com- SERANG, Laskar Singandaru (julukan Perserang) dipastikan batal melakoni ujicoba lawan legiun Afrika yang merumput di Indonesia. Seyogianya pertendingan ini berlangsung di Stadion Heroik, Grup I Kopassus, Kota Serang, Sabtu (19/4). Hal itu disebabkan jumlah pemain Legiun Afrika yang datang tidak mencukupi kuota.

Asisten pelatih Perserang A Rachmat mengaku sedih sekali. Soalnya, laga tersebut sangat dinanti pengurus maupun pemain.

"Pihak legiun Afrika membatalkan secara sepihak. Karena pemain yang datang ke Stadion Heroik hanya 5 orang," keluh Rachmat.

Hal senada disampaikan Manajer Perserang Babay Karnawi. Ia meminta maaf kepada seluruh pendukung setia Perserang yang telah datang ke stadion. Namun tidak bisa melihat tim kebanggaannya bermain.

"Saya secara pribadi juga sebenarnya tidak mau ini sampai terjadi. Tapi mau bagaimana lagi. Pihak legiun Afrika tidak bisa," kata Babay bernada sesal.

Kalaupun dipaksakan, tambah Babay, itu tidak mungkin terjadi. Pemain Afrika hanya berjumlah lima orang. Sedangkan untuk bertanding dibutuhkan 11 pemain "Jadi terpaksa kami batalkan," tegasnya.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online