Pengprov FAJI Banten Pasang Target Tinggi di PON XIX

Pengprov FAJI Banten Pasang Target Tinggi di PON XIX

detakserang.com– SERANG, Jawa Barat menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX pada 2016 mendatang. Pengurus Provinsi Federasi Arung Jeram Indonesia (Pengprov FAJI) Banten siap menyumbangkan prestasi. Target itu dipatok menyusul telah diresmikan otoritas tertinggi cabang olahraga (cabor) arung jeram di Banten tersebut,beberapa waktu lalu.

Hal tersebut diungkapkan Ketua Umum Pengprov FAJI Banten Agus Rasyid. Dengan diakui Pengprov FAJI Banten menjadi anggota KONI Banten, ia mengatakan, pihaknya sangat bersyukur. Karena hal tersebut memang telah ditunggu sejak lama. Untuk menjawab kepercayaan tersebut, FAJI siap menyumbangkan prestasi bagi Banten.

"Kami akan membuktikan kalau arum jeram memang cabor yang akan membanggakan Banten di kancah PON, bahkan dunia," ungkapnya, Senin (7/4).

Rasyid yang juga Kepala Detasemen (Kaden) Gegana Brimob Polda Banten ini mengaku akan lebih mengintesifkan program try out untuk meningkatkan jam terbang serta pengalaman atlet arung jeram Banten. Pasalnya, sebagian besar atlet arung jeram Banten notabene merupakan atlet junior hasil pembinaan yang selama ini dilalukan.

"Kami selama ini melakukan pembinaan kepada anak-anak disekitar Sungai Ciberang, Kabupaten Lebak untuk dijadikan atlet arung jeram Banten. Hal tersebut yang terus akan kami lakukan sebagai bentuk regenerasi atlet arung jeram Banten. Program try out perlu kami intensifkan demi prestasi yang lebih baik bagi Banten," katanya. 

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online