Penyelesaian Proyek Pembangunan SDN pondok Betung Dipertanyakan

Penyelesaian Proyek Pembangunan SDN pondok Betung Dipertanyakan

detaktangsel.com- PONDOK AREN, Penyelesaian proyek pembangunan gedung SDN Pondok Betung 01 dan SDN Pondok Betung 02 Kelurahan Pondok Betung Kecamatan Pondok Aren Kota Tangerang Selatan (Tangsel) di pertanyakan. Disayangkan proyek yang dibiayai APBD Kota Tangsel 2013 itu, hingga kini sepertinya belum selesai 100 persen.

Dari pantauan dilokasi, tidak tampak ada aktivitas pekerjaan yang ditemukan hanya tumpukan tanah dan sampah. Kegembiraan sejumlah orangtua murid yang sedianya akan menempati gedung baru pasca rehab total, memunculkan kekhawatiran. Pasalnya, di areal sekolah tersebut terlihat masih berantakan.

Pihak Komite sekolah, Kardimin, menjelaskan bahwa pembangunan gedung sekolah dinyatakan sudah selesai dan segera digunakan untuk kegiatan belajar.

"Saya mendapat kabar dari kepala sekolah, akan menempati gedung yang baru dalam waktu dekat ini. Namun kami merasa khawatir melihat kondisi ruangan dan halaman yang masih  berantakan ini,“ ungkapnya.

Menurutnya, tersendatnya penyelesaian proyek itu jelas berdampak langsung terhadap kegiatan sekolah. Terlebih, saat ini banyak galian tanah dan sampah bekas pembangunan proyek yang masih menumpuk dihalaman, sehingga dikhawatirkan akan membahayakan keselamatan siswa. Parahnya, sejumlah ruangan masih kotor dibiarkan begitu saja.

“Kalaupun tersendatnya proyek itu akibat dari pihak pelaksana proyek yang lalai, perawatan tentunya masih tanggung jawan kontraktor. Kami berharap pihak terkait harus segera menegur pihak pelaksana untuk segera menyelesaikannya,“ harapnya.

Kardimin menambahkan. Selain  kondisi semua ruangan masih tampak kotor membuat kepala sekolah dan guru juga orangtua murid kecewa, karena belum bisa menikmati gedung baru tersebut. “Kami tidak tahu persis, kenapa penyelesaian dan perawatan pembangunan itu tersendat-sendat pekerjaaanya. Yang jelas, gedung sekolah tersebut harus segera digunakan,” katanya.

Kepala SDN Pondok Betung 01, Muhari, kepada wartawan mengatakan pihaknya hingga saat ini belum mengetahui kejelasan mengenai penyelesaian terkait ruangan sekolah yang masih kotor.

"Yang jelas kami sudah menerima kunci, kalau dibebani untuk membersihkannya, pihak sekolah  biayanya darimana," bebernya.(red)

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online