Perhelatan HUT Ke-11 Kota Tangsel Berakhir Sukses

Perhelatan HUT Ke-11 Kota Tangsel Berakhir Sukses

detaktangsel.com PAMULANG - Rangkaian HUT Ke-11 Kota Tangerang Selatan (Tangsel) tahun 2019 yang digelar hampir satu bulan penuh usai sudah di malam Innagurasi pada Selasa malam (26/11) di lapangan Skuadron 21 Serbaguna, Pondok Cabe, Kecamatan Pamulang dengan sukses.

Kesuksesan pelaksanaan kegiatan tersebut sebagaimana disampaikan Ketua Pelaksana HUT Ke-11 yang juga Asisten Daerah Bidang Tata Pemerintahan Rahmat Salam merupakan buah kerja keras dan tuntas dari berbagai pihak. Menurutnya, dukungan banyak pihak sebagai mitra kerja, baik dunia usaha, perbankkan, pengembangan perumahan, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), jajaran Kodim 0506 TNG, jajatan Kepolisian Resort (Polres) Tangsel, Kejaksaan Negeri (Kejari), Kementerian Agama (Kemenag) Tangsel para Lurah, tokoh masyarakat, tokoh agama, organisasi sosial kemasyarakatan, komunitas masyarakat jawa, komunitas masyarakat pasundan, komunitas masyarakat betawi, komunitas masyarakat Batak, Forum Masyarakat Aceh, dan masyarakat luas lainnya.

"Alhamdulillah, meskipun dalam waktu yang singkat, panitia telah berkoordinasi dengan sangat baik dalam menyelenggarakan acara ini (HUT ke-11 Kota Tangsel, red). Dalam keterbatasan, panitia berkeyakinan bahwa Allah SWT menciptakan penyakit karena ada obatnya, menciptakan soal karena ada jawabannya, dan menciptakan masalah karena ada solusinya," papar Rahmat Salam dalam sambutannya pada malam Innagurasi tersebut.

Perhelatan HUT Ke 11 Kota Tangsel Berakhir Sukses 1

Rahmat Salam menambahkan bahwa pihaknya sangat senang dapat bekerja sama dengan sangat baik dengan semua pihak. "Saya bangga dan bisa bekerjasama terus seperti itu, dan Insya Allah kedepannya dapat menciptakan sesuatu yang spektakuler yang lebih hebat dari yang kita kerjakan," imbuhnya.

Selain Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany dan Wakil Wali Kota Benyamin Davnie beserta jajaran OPD Kota Tangsel, hadir dalam kesempatan malam innagurasi tersebut Wakil Gubernur Banten Andhika Hazrumy mewakili Pemerintah Provinsi Banten, Kepala Cabang Utama Bank Jabar Banten (BJB), tiga Komandan Kodim 0506 yang pernah bertugas di teritorial 0506, Kapolres Tangsel, Kejari Tangsel, Kepala Kemenag Tangsel, tokoh-tokoh pendiri Tangsel, dan masyarakat luas yang memenuhi tenda utama dan di lapangan sekitar panggung.

Kegiatan puncak acara HUT ke-11 Kota Tangsel ditutup dengan doa dan permotongan tumpeng oleh Wali Kota yang diberikan kepada perwakilan stakeholder yang naik ke atas panggung.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online