Zaki Dukung Percepatan Pembangunan Tata Ruang Tangerang Utara

Zaki Dukung Percepatan Pembangunan Tata Ruang Tangerang Utara

detaktangsel.com TANGERANG - Upaya masyarakat untuk segera terwujudnya percepatan pembangunan wilayah Tangerang Utara mendapatkan dukungan penuh dari Bupati Kabupaten Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, dukungan tersebut terlontar dari Zaki ketika menjadi keynote speaker dalam diskusi publik dengan tema " Perspektif Tata Ruang dan Pembangunan Tangerang Utara yang Berkeadilan".

Diskusi yang diselenggarakan Forum Bersama Masyarakat (FORBES) Tangerang Utara, dihadiri ratusan peserta dari berbagai elemen masyarakat yang masuk dalam wilayah utara Kabupaten Tangerang.

Selain Zaki Iskandar, hadir juga sebagai pembicara Kepala Dinas Tata Ruang Kab.Tangerang, Direktur Banten Envirotment Watch (BEW) Kholid Ismail, Tokoh Pemuda Tangerang Utara Deden Syukron, SH, MH, serta Ahli Tata Ruang Zulfikar Albar, dengan dipandu aktivis Budi Usman, di Tanjung Pasir Resort Km. 7 Teluk Naga, Kab. Tangerang (5/9/2015).

Zaki menegaskan, pada prinsipnya dirinnya mendukung dan berupaya untuk mewujudkan percepatan pembangunan Tangerang Utara, dirinya mengharapkan penyusunan rancangan tata ruang melibatkan partisipasi aktif dari masyarakat.

"Yang dimaksud berkeadilan adalah terlibatnya masyarakat secara aktif dalam proses penyusunan rencana tata ruang," ujarnya.

Lanjut Zaki, masyarakat harus berperan aktif dengan tidak menghambat investor yang ingin menanam modal, perubahan tata ruang sudah menjadi konsekuensi dari pembangunan. Zaki juga yakin apabila terwujud iklim usaha yang baik, bisa jadi Tangerang Utara dengan potensi yang besar mengalahkan Kota Tangerang dan Tangsel.

Sementara Tokoh Pemuda Tangerang Utara Deden Syukron, SH,MH, mengharapkan Pemerintah Kabupaten Tangeran mendukung agar membuat kebijakan percepatan pembangunan dengan membuka seluas-luasnya kepada investor untuk pembangunan infrastruktur dan unitilitas bagi masyarakat yang mendukung pelayanan publik, sehingga tercipta sentra ekonomi baru agar terwujudnya pembangunan terpadu (Area Komersil seperti Pergudangan, Permukiman, kawasan industri dan perdagangan, kawasan wisata dan pelabuhan).

Menurut Deden, percepatan pembangunan Tangerang Utara akan membuat investor lebih cepat berperan serta, dukungan Pemkab Tangerang dan DPRD dalam pembahasan Raperda RT RW Tangerang Utara bisa mendukung investor menanamkan modalnya sehingga berimbas pada kemajuaan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

"Perencaan Tata Ruang harus benar-benar mempermudah investor, dan yang lebih penting terwujudnya pembangunan Tangerang Utara sudah sangat dinanti-nantikan masyarakat," ungkapnya.

Kholid Ismail Direktur BEW menjelaskan pemanfaatan Tata Ruang untuk menjamin pelayanan fasilitas umum, menjamin pemanfaatan ruang kota, melindungi preservasi lingkungan, mengurangi konflik berbagai kepentingan, mengurangi ketimpangan pelayanan social dan ekonomi, koordinasi pelayanan antara sector di wilayah dan keberlanjutan berfungsinya wilayah atau kota itu sendiri.

Penggagas Diskusi Tata Ruang Budi Usman sangat setuju dengan yang dikatakan Deden, namun Pemkab Tangerang harus mengedapankan juga perlindungan untuk kawasan pertanian berkelanjutan dan kawasan pesisir yang masih menjadi kawasan konservasi.

"Potensi wilayah Tangerang Utara sangat bagus sehingga harus tertata dengan baik RT RW nya." Tandasnya.

Penggagas Diskusi Tata Ruang Budi Usman sangat setuju dengan yang dikatakan Deden, namun Pemkab Tangerang harus mengedapankan juga perlindungan untuk kawasan pertanian berkelanjutan dan kawasan pesisir yang masih menjadi kawasan konservasi.

"Mendukung apa yang dihasilkan dari diskusi, namun kawasan pertanian yang masih produktif dan kawasan konservasi harus dilindungi, makanya harus direncanakan tata ruang yang baik," pungkasnya.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online