Print this page

Tiga Pelaku Begal Bos Sembako Pondok Aren Dibekuk

Tiga Pelaku Begal Bos Sembako Pondok Aren Dibekuk

detaktangsel.com JAKARTA - Subdirektorat Kejahatan dan Kekerasan (Jatanras) Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya, menangkap tiga begal yang beraksi di Pondok Aren.

 Korban Agus Gunawan, warga Jurangmangu, Pondok Aren, Kota Tangsel ditodong senjata api dan tajam di Jalan Aren II Gang Sate, Pondok Betung, Pondok Aren pada 15 Agustus lalu.

Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Hendy F Kurniawan mengatakan, ketiga pelaku atas nama Kusninggar alias Kus alias Agus (36), warga Pondok Betung, Pondok Aren; Adi Musyadi alias Bagong (34), asal Sindang Barang, Kota Bogor, dan Edi Hardi alias Boy (42), Condet, Jakarta Timur. Ketiganya ditangkap di Jalan Raya Kodau, Jatimekar, Jatiasih, Kota Bekasi, Minggu (30/10) kemarin.

"Kami telah melakukan penangkapan terhadap tiga pelaku dugaan tindak pidana pencurian dengan kekerasan menggunakan senpi dan sajam," ujar Hendy, Senin (31/10/2016) kepada sejumlah wartawan.

Menurutnya, kronologi kejadian bermula ketika korban Agus menutup toko sembako, kemudian pulang menggunakan sepeda motor menuju rumahnya. Tiba-tiba di tengah jalan, korban dipepet dua sepeda motor pelaku. Selanjutnya, pelaku merampas tas korban dengan cara membacok tangan korban. "Peristiwa perampokan terjadi sekira pukul 18.45 WIB," katanya.

Menurutnya, aksi itu dilihat sejumlah warga. Namun, warga tidak berani mendekat karena pelaku mengeluarkan tembakan sebanyak dua kali. "Atas peristiwa itu, korban mengalami luka bacok di tangan kanan dan kiri. Kerugian materi sebesar Rp 35 juta," tandasnya. (BS)