Wow...Airin-Ben Sihir Lapangan Sunburst Di BSD Jadi Lautan Hijau Tosca

Airin bersama ribuan pendukungnya saat jalan santai, Minggu (29/11/2015) Airin bersama ribuan pendukungnya saat jalan santai, Minggu (29/11/2015)

detaktangsel.com SERPONG - Tak mau kalah dengan pendukung pasangan calon (Paslon) walikota dan wakil walikota nomor urut 2,  Arsid-Elvier yang melakukan kampanye terbuka di Lapangan Alap-Alap Jombang, Ciputat pada Sabtu lalu, kini ribuan simpatisan pendukung petahana Airin-Benyamin Davnie pun melakukan hal yang sama. Dengan warna khas hijau tosca yang selama ini identik dengan Airin-Ben, mereka 'turun gunung' memenuhi ruas-ruas jalan di kawasan BSD untuk mengikuti kampanye terbuka pasangan yang didukung partai-partai politik seperti Partai Golkar, Partai Nasdem, PKB, PKS, PAN dan PPP, Minggu (29/11).

Datang dengan membentangkan spanduk, massa dari tujuh kecamatan yang ada di Tangsel ini kemudian jalan santai menuju panggung kampanye di lapangan Sunburst Serpong. Padahal, bumi dikawasan Serpong pagi itu di guyur hujan. Namun ribuan massa pendukung Aitin-Ben ogah keluar dari kerumunan jalan santai.

DSC 4427

Tiba dipanggung berukuran raksasa ini, massa pendukung Airin-Ben disambut lantang oleh ketua tim pemenangan Airin-Ben, Moch. Ramlie.

"Ingat tanggal 9 Desember besok, suara kita jangan terbelah dan harus bulat mendukung Airin-Ben," kata Moch. Ramlie yang langsung di sambut ribuan tepuk tangan massa pendukung Airin-Ben.

Tak berhenti sampai disitu, politisi partai Golkar ini terus menyampaikan orasi politiknya untuk membakar semangat massa. Ia pun optimis jika Airin-Ben bakal memenangi Pilkada yang kini tinggal menyisakan hitungan hari saja.

Saat yang ditunggu-tunggu massa pendukung dan simpatisan Airin-Ben tiba, Airin dan Ben pun tiba. Seperti tak mau dipisahkan dari warna kebesarannya, kedua Paslon ini kompak mengenakan busana hijau toska lalu naik ke atas panggung.

Pada kesempatan itu, Airin-Ben menyampaikan bahwa majunya ia sebagai calon walikota, tak lain untuk melanjutkan pembangunan infrastruktur yang kini mulai membaik.

"Dengan amanah yang diberikan masyarakat, Insya Allah kami akan mampu melanjutkan kembali pembangunan yang sudah ada di Tangsel," kata Airin kepada awak media usai melakukan kampanye terbuka.

Berbeda dengan kampanye terbuka pada tahun-tahun sebelumnya, menurut Airin, kampanye terbuka sengaja dilakukan sejak pukul 06,00 pagi dengan melakukan senam sehat dan jalan santai bersama masyarakat.

"Tangsel sudah mendapatkan predikat sebagai Kota‎ Sehat. Saya ingin sehat dimulai dari masyarakat dahulu, diantaranya lewat kegiatan jalan santai seperti ini," pungkas Airin.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online