Kontingen Tangsel Sabet Kampiun di Cabor Atletik

Kontingen Tangsel Sabet Kampiun di Cabor Atletik

detaktangsel.comPANDEGLANG - Kontingen atletik Tangerang Selatan (Tangsel), sukses meraih prestasi puncak di Kejuaraan Daerah (Kejurda) Olahraga Pelajar Bapopsi Banten, yang berlangsung di Alun-alun Pandeglang.

Kepastian itu didapat, usai mereka meraih tiga emas dan satu perak, sedangkan pesaing terdekat mereka, datang dari kontingen Kota Cilegon yang meraih dua emas, empat perak dan satu perunggu. Diperingkat ketiga bercokol Kabupaten Tangerang dengan dua emas, satu perak satu perak dan tiga perunggu.

Medali emas Tangsel masing-masing disumbang Dendi di nomor lompat jauh putra, usai mencatatkan rekor lompatan sejauh 5,88 meter. Lalu, disumbang oleh Laras dari nomor tolak peluru, usai meraih tolakan sejauh 7,08 meter. Emas terakhir disumbang Soni dinomor sprint 100 meter, usai jadi yang tercepat dengan catatan waktu 12,15 detik.

Sedangkan raihan perak dipersembahkan Abden Syakuro dinomor tolak peluru, usai meraih total tolakan sejauh 10, 39 meter.

Menanggapi hasil tersebut, Pelatih atletik Kota Tangerang Selatan, Gatot Sukartono mengaku senang. "Itu suatu prestasi yang luar biasa bagi kami," papar Gatot

Apalagi, usai meraih prestasi puncak di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) III Banten sebagai juara umum, lalu kejuaraan daerah senior juara umum, kini ditingkat pelajar juga mendapatkan hasil serupa.

"Makanya, saya bagi dengan perjuangan mereka semua," ucapnya.

Gatot menuturkan, prestasi yang diraih kontingen Tangerang Selatan tersebut, bukan instan. Tapi, melewati mekanisme pembinaan dan latihan keras, selama satu tahun belakangan kemarin.

"Mereka semua berlatih dengan giat dan inilah hasilnya. Target kami berikutnya adalah Porprov IV Banten," jelasnya.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online