Print this page

Warga Ciwaktu Buang Sampah Di Pinggir Rel

Warga Ciwaktu Buang Sampah Di Pinggir Rel Warga Ciwaktu Buang Sampah Di Pinggir Rel

detakserang.com- SERANG, Tempat pembuangan sampah di Kota Serang terbatas. Warga pun akhirnya membuang sampah di pinggir rel kereta api.

Adalah warga Ciwaktu, Kecamatan Serang, Kota Serang, yang membuang sampah rumah tangga di pinggir rel kereta. Hal ini tentu membuat pemandangan menjadi kurang sedap dan menyebarkan aroma bau busuk.

Berdasarkan pemantauan detakserang.com, Rabu (19/2), bau sampah menyebar di sepanjang rel yang melintasi lingkungan ini. Sampah di sepanjang rel ini tidak hanya menumpuk di satu titik. Tapi juga berserakan sepanjang hampir 500 meter.

Kondisi ini membuat lingkungan Ciwaktu menjadi kumuh serta mengancam warga rentan terjangkit penyakit akibat bakteri ditimbulkan yang ditimbulkan sampah ini.

Warga mengeluhkan kurangnya perhatian Pemerintah Kota Serang dalam hal kebersihan tempat tinggal warganya.

"Setahu saya sebagai warga, keadaan begini sudah berlangsung dua tahunan. Namun, pemerintah belum ada perhatian dalam bentuk apapun termasuk menyediakan bak tempat sampah," katanya. (wan)