Print this page

Pengcab Percasi Kabupaten Serang Gelar Bupati Cup II

Pengcab Percasi Kabupaten Serang Gelar Bupati Cup II

detakserang.com- SERANG, Pengurus Cabang Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Pengcab Percasi) Kabupaten Serang terus melakukan kegiatan. Salah satunya, mengagendakan pelaksanaan turnamen catur yang bertajuk 'Bupati Cup II' di Istana Catur Ciruas, 29-30 Maret nanti.

Wakil Ketua II Pengcab Percasi Kabupaten Serang Sugianto mengatakan, pihaknya sengaja menggelar kegiatan tersebut. Soalnya, ia dan pengurus lainnya, ingin melihat sampai sejauh mana kemampuan para atlet catur Kabupaten Serang.

"Makanya, kami gelar kegiatan tersebut. Mudah-mudahan, bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh pecatur Kabupaten Serang untuk mengasah kemampuan mereka" papar Sugianto, Kamis (27/3).

Selain itu, Sugianto juga menjelaskan, kegiatan tersebut memang sudah jadi agenda rutin Pengcab Percasi Kabupaten Serang mulai tahun kemarin.

"Kami kan dapat dana bantuan dari Pak Bupati. Jadi, ya kami jadikan agenda tahunan saja, agar kualitas pecatur kita terus terasah dengan baik," ucapnya.

Terpisah, salah satu Pengurus Provinsi (Pengprov) Percasi Banten, Dimas Septian menyambut gembira kegiatan tersebut. "Saya bangga dengan Pengcab Percasi Kabupaten Serang yang sudah memiliki agenda resmi tersebut. Saya harap, kegiatan tersebut terus bertahan sampai sepuluh tahun kedepan," kata Dimas.

Lebih jauh, Dimas optimistis, dengan adanya ajang tersebut, prestasi olahraga catur Kabupaten Serang bisa melejit daripada tahun-tahun sebelumnya.(ADW)