Pembangunan Gedung DPRD Jilid ll Di Prediksi Tak Rampung Tahun Ini

Gedung DPRD Kota Tangsel Gedung DPRD Kota Tangsel

detaktangsel.com CIPUTAT -- Proses pembangunan gedung DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel), di prediksi tidak akan selesai pada tahun 2016 ini. Hal ini, diduga akibat lamanya proses lelang. Saat ini, pembangunan terhadap gedung DPRD Kota Tangsel baru mencapai 40 persen.

Asisten Daerah (Asda) ll Kota Tangsel Dedi Budiawan mengatakan, hingga saat ini proyek pembangunan gedung tempat wakil rakyat berkantor tersebut telah menghabiskan anggaran sebesar Rp,77 miliar itu, saat ini masih dalam tahap lelang.

"Saya pesimis akan selesai di tahun ini," ungkapnya kepada wartawan, Senin, (8/8).

Menurutnya, proses pembangunan gedung yang rencananya akan berjumlah delapan lantai tersebut sudah masuk dalam unit layanan pengadaan (ULP). Meski begitu, belum ada kontraktor yang bersedia lantaran waktu untuk penggarapannya yang sempit. Sementara untuk lelang lanjutan pembangunan gedung DPRD, tahun ini dilelang sebesar Rp60 miliar.

"Kalau kontraktor lama tidak boleh ikut lelang kembali," ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Tata Kota, Bangunan dan Pemukiman (DTKBP) Kota Tangsel Mukoddas Syuhada mengatakan, gedung DPRD tersebut untuk tahun 2016 belum masuk daftar lelang.

"Lelang tahap 2, akan dilakukan setelah hasil pemeriksaan BPK selesai. Belum jelas waktunya," katanya.

Menurutnya, setelah hasil BPK diketahui baru dapat didaftarkan dalam lelang proyek di unit layanan pengadaan (ULP). Saat ini pembangunan gedung yang berlokasi di Kecamatan Setu itu baru mencapai 40 persen.

"Nanti waktunya akan disesuaikan dengan sisa waktu yang ada," tandasnya.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online