Print this page

InSight Robot NASA di Mars ‘Mati’ Ini Pesan Terakhirnya

Foto: dok. NASA Foto: dok. NASA

Detaktangsel.com TEKNOLOGI -- Robot dari badan antariksa Amerika Serikat NASA yang bernama InSight belum lama ini mengunggah cuitan yang cukup mengundang perhatian netizen.

InSight atau singkatan dari Interior Exploration using Seismic Investigations itu menuliskan pesan terakhirnya sebelum robot tersebut 'mati'.

"Tenaga saya sudah tinggal sedikit, jadi ini bisa jadi gambar terakhir yang bisa saya kirim. Jangan khawatir dengan saya karena waktu saya disini sangat produktif dan juga tentram. Jika saya tetap bisa berkomunikasi dengan tim misi saya, saya akan melakukannya - tetapi saya tampaknya akan segera 'mati' disini. Terima kasih sudah ada bersama saya," tulisnya dikutip Indozone Rabu (21/12/2022).

Perlu diketahui, setiap robot NASA di Mars memiliki masa hidupnya sendiri meski para robot tersebut dibekali dengan panel surya guna mendapat pasokan energi tambahan.

Cuitan InSight itu pun mengundang perhatian banyak warganet di Twitter. Meski sekedar robot, banyak netizen merasa sedih dengan 'kematiannya' yang sudah cukup dekat. (Aip)