Presenter Daniel Mananta Kaget Kunjungi Sekolah Internasional di Wilayah Jabodetabek Punya Toilet Gender Netral

Ilustrasi. (Sutterstock) Ilustrasi. (Sutterstock)

Detaktangsel.com PENDIDIKAN -- Dunia pendidikan saat ini dihebohkan oleh pengakuan dari tokoh publik dan presenter terkenal, yaitu Daniel Mananta. Ia mengungkapkan rasa keterkejutan saat mengunjungi sebuah sekolah internasional di wilayah Jabodetabek bersama anaknya.

Sekolah tersebut menyediakan tiga jenis toilet, yaitu untuk laki-laki, perempuan, dan yang diberi label sebagai 'toilet netral gender'.

Saat itu, Daniel sedang dalam proses pencarian dan survei untuk memilih sekolah yang tepat bagi anaknya. Setelah insiden tersebut, Daniel menyatakan bahwa ia tidak berniat lagi untuk membawa anaknya ke sekolah internasional tersebut.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bersama dengan Dinas Pendidikan DKI Jakarta kemudian mengambil langkah untuk melakukan pemeriksaan terkait kasus toilet netral gender yang menjadi viral di sekolah internasional tersebut.

Hasil pemeriksaan awal menurut Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta memastikan bahwa tidak ada sekolah di bawah naungannya yang memiliki toilet netral gender.

Sementara itu, pemeriksaan terhadap fasilitas di sekolah-sekolah internasional di wilayah DKI Jakarta masih berlangsung. Pemeriksaan ini mencakup semua jenjang pendidikan, mulai dari TK, SD, SMP, hingga SMA. Hingga saat ini, belum ada temuan mengenai adanya toilet netral gender di sekolah-sekolah tersebut.

"Terkait yang di sekolah kerjasama Internasional kami pengecekan sedang berlangsung saat ini kami utamakan sekolah-sekolah di satuan pendidikan yang ada di DKI Jakarta mulai TK, SD, SMP, SMA kami tidak temukan seperti itu. Artinya clear bahwa di semua satuan pendidikan di DKI Jakarta hasil penelusuran kami toilet itu hanya ada dua, untuk laki-laki dan untuk perempuan," tegasnya dikutip CTD Insider.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online