Print this page

Menjadi Wadah PKL Pelajar SMK Muhammadiyah 3

Menjadi Wadah PKL Pelajar SMK Muhammadiyah 3

detaktangsel.com CIPUTAT - Perusahaan media online detaktangsel.com dan detakbanten.com terpilih menjadi wadah Praktek Kerja Lapangan sejumlah pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Muhammadiyah 3 Kota Tangerang Selatan.

Terpilihnya media online yang tergabung dalam Detak Group sejalan dengan Visi Manajemen Perusahaan untuk membantu membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang berdaya saing tinggi, dan mengajak masyarakat umum termasuk mahasiswa dan pelajar yang ingin memahami dunia jurnalistik dengan memanfaatkan teknologi informasi dengan baik dan benar menurut peraturan perundangan-undangan yang berlaku.

WhatsApp Image 2018 10 26 at 09.05.39

Kegiatan PKL pelajar kelas 11 SMK Muhammadiyah 3 Jurusan Multimedia, merupakan program resmi sekolah untuk mencoba menerapkan pengetahuan teori dari dunia pendidikan kedalam ruang yang mampu memberikan praktik yang tidak sekadar (kelak) menjadi angkatan kerja, tetapi kedepan mampu menjadi wirausaha baru yang tangguh, cerdas, dan berkarakter religius.

Kegiatan PKL SMK Muhammadiyah 3 Kota Tangsel sudah berlangsung selama dua bulan, terhitung mulai 3 September hingga 7 November 2018 mendapat bimbingan langsung Direktur IT Detak Group Dani G Ramdan dan Tim Creative Content dan Tim khusus yang dipersiapkan oleh Manajamen Detak Group dibawah panji PT Penamas Abadi dan PT Penamas Cipta Mediatama