Pemilih Pemula Pemilih Cerdas

Diskusi Eksklusif Diskusi Eksklusif

detaktangsel.com- CIPUTAT, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Syariah dan Hukum UIN Jakarta, Rabu (19/3), menggelar diskusi eksklusif tentang pendidikan politik untuk pemilih pemula. Diskusi ini mengetengahkan tema 'Pemilih Pemula Pemilih Cerdas'.


Acara ini dihadiri Ketua KPU Tangsel M Subhan, Perkumpulan Untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) Titi Anggraini, fungsionaris Jaringan Pendidikan Pemilih Untuk (JPPR ) Masykuruddin Hafidz. Mereka membahas keterlibatan pemilih pemula pada pemilihan umum calon anggota Legislatif 2014.

Titi Anggraini menjelaskan, tidak kurang dari 15% pemilih adalah pemilih pemula. Selain itu, data Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) menunjukkan perkiraan jumlah pemilih pemula berjumlah sekitar 50 jutaan. Sedangkan data BPS menyebutkan kurang lebih 15% adalah pemilih pemula.


Berdasarkan DP4, Titi mengatakan, pemilih usia 10-20 tahun mencapai 46 juta dan pemilih usia 20-30 tahun mencapai 14 juta.

"Pemilih pemula harus melihat visi misi dan latar belakang caleg sebelum memilih," tambah titi.

Ia menegaskan, peran pemilih pemula sangat dibutuhkan untuk mengawal pemilu 2014. Hal ini sebagai upaya mencegah konflik, diskriminasi, dan kecurangan di dalam pemilu dapat ditekan. (sah)

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online