Hobi Koleksi Batu Akik Di Tengah Lesunya Harga Pasar

Hobi Koleksi Batu Akik Di Tengah Lesunya Harga Pasar

detaktangsel.com CIPUTAT -- Siapa yang tak kenal batu cincin atau akik. Beberapa waktu lalu, fenomena batu akik sempat booming di kalangan masyarakat. Pencinta batu akik beberapa waktu lalu tak hanya dari kalangan orang tua saja. Dikalangan remaja hingga anak bau kencur ikut tersihir dengan batu alam bernama akik ini. Tak sampai disitu, sejumlah kalangan berlomba memamerkan keindahan batu akik khas dari berbagai wilayah di tanah air.

Firmansyah salah satunya. Pecinta batu akik yang tergabung dalam komunitas batu akik Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengaku tetap menilai batu akik sebagai anugerah alam yang harus di jaga. Menurutnya, pasar batu akik yang saat ini tengah menurun bisa menjadi peluang tersendiri untuk berburu akik untuk melengkapi berbagai koleksi.

"Saat ini harganya memang sedang turun. Jadi, jika ingin melengkapi koleksi batu akik ya saat ini pas harganya turun," ucapnya di Ciputat, Kamis (21/7).

Dikatakannya, dirinya bersama beberapa rekan komunitas batu akik terus mempertahankan eksistensi batu sebagai anugerah yang diberikan alam. Sehingga keberadaannya layak untuk dijadikan koleksi. Karena, setiap batu akik memiliki masing-masing keindahan tersendiri.

"Kita terus mempertahankan batu, ya walaupun saat ini sudah tidak booming lagi tapi menurut kita batu sangat layak untuk dipertahankan sebagai barang koleksi yang punya keindahan tersendiri," ucapnya.

Pria yang turut mendirikan komunitas pencinta batu akik bernama Sulton Gemstone yang bermarkas di kawasan Ciputat ini juga memprediksi jika suatu saat batu akik akan kembali menjadi buruan para kolektor.

"Kita berharapnya seperti itu, dimana akik akan mengalami masa-masa kejayaannya di tengah masyarakat," tandasnya.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online