Aksi KBM UIN Jelang Hari Kebangkitan Nasional

Aksi KBM UIN Jelang Hari Kebangkitan Nasional

detaktangsel.com CIPUTAT - Keluarga Besar Mahasiswa Universitas Islam Negeri (KBM UIN) Syarif Hidayatullah yang merupakan gabungan dari beberapa elemen Organisasi yakni LSADI, PMII, DEMA, SEMA, HMI, dan GMI menggelar Aksi di depan dan dalam area Kampus UIN Syarif Hidayatullah, yang dipimpin oleh Robitul Umam selaku koordinator Aksi. Selasa, (19/05/2015).

Menjelang aksi besar - besaran yang akan di gelar pada 20 mei 2015, mahasiswa yang tergabung dalam KBM UIN Jakarta menggelar Aksi damai di dalam dan halaman kampus uin jakarta. dalam orasinya Robitul Umam Menungkapkan.

"Menjelang harkitnas bertepatan dengan 7 bulan kepemimpinan Jokowi dan Jusuf Kalla, diharapkan mampu melahirkan perubahan dan meningkatkan kesejahteraan rakyat, namun kebijakan pemerintah banyak yang menyengsarkan rakyat, ketidak staabilan kondisi perekonomian mikro, tumpang tindih penegakkan hukum, kegduhan politik dan penguasa korporasi oleh asing." Ungkap Koordinator Aksi.

Selain itu, Dirinya meminta untuk Jokowi JK menghentikan Pencitraan dan penindasaam kepada rakyat, dirinya juga megatakan bahwa Nawacita yang di jadikan visi misi jokowi telah gagal dan Jokowi JK harus bertanggung Jawab atas segala kondisi yang terjadi di indonesia.

"Hentikan Rezim Pencitraan - Penindasan Rakyat oleh Jokowi-JK. Nawacita Jokowi gagal, dan Jokowi-JK hrs bertanggung jawab atas keadaan Indonesia saat ini." Tandas Robiatul dalam Orasinya.

sementara itu, menutup aksinya mahasiswa yang tergabung dalam KBM UIN melakukan longmarc ke kampus 2 yang berada dikelurahan pisangan, dan melakukan orasi lalu membubarkan diri dengan damai.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online