PNS Borong Sembako Di Bazar Ciputat

Sejumlah aparat pemkot telah memborong sembako Sejumlah aparat pemkot telah memborong sembako

detaktangsel.com CIPUTAT – Bazar sembako yang digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) diseluruh Kecamatan Kota Tangsel, rasanya tidak sesuai tujuan untuk meringankan beban kebutuhan masyarakat sehingga tidak tepat sasaran. Hal ini terbukti, bazar yang digelar di lapangan sepak bola Kecamatan Ciputat malah diborong oleh puluhan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kota Tangsel. Selasa (07/07/2015).

Mengenai hal itu, Camat Ciputat Andi patabai menjelaskan, kupon bazar pada dasarnya untuk masyarakat, tapi tentunya untuk masyarakat yang memiliki sejumlah uang untuk menukarkan kupon bazar. Pasalnya, bila masyarakat yang tidak memiliki uang untuk menukarkan kupon itu, maka barang-barang tentunya tidak akan terjual.

"Kupon ini semua untuk masyrakat Tangsel, kalaupun kita berikan kepada masyarakat, tapi kalau masyarakat yang kita berikan tidak punya duit mau bagaimana? Karena jangan sampai barang yang kita peruntukan untuk masyarakat tidak laku terjual jadi disiasati agar laku terjual," ujarnya saat ditemui di lokasi bazar.

PNS BORONG BAZAR

Terbukti, hal yang disiasatinya inilah menjadi peluang bagi PNS yang hadir dalam bazar itu untuk memborong sembako. Padahal Andi Patabai menyebutkan, katagori yang dapat sembako dalam bazar ini adalah kalangan masyarakat yang dikatagorikan miskin.

"Ada 3000 paket bazar murah, ini dibagikan khusus untuk katagori miskin,hampir miskin dan sangat miskin. Namun ini tidak gratis masyarakat harus membayar, contoh minyak goreng 1 liter di pasaran Rp.14.000 disini hanya membayar Rp.9000 saja," jelasnya.

Sementara, disisi lain, Imel, warga RT 05 RW 02 Kelurahan Sawah Lama yang tak jauh dari lokasi bazar justru tidak mendapatkan kupon bazar tersebut. "Saya sangat kecewa karena tidak mendapatkan kupon bazar murah dari pemerintah setempat padahal saya sangat membutuhkannya," umpatnya.

Masih kata imel, kekecewan itu juga disebabkan karena penerimaan kupon bazar justru rata-rata orang yang mampu. "Justru tetangga saya yang mampu malah dapat kupon bazar mas" jelasnya.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online