Pawai Ta'aruf MTQ Ke V Tangsel Meriah, Camat Pondok Aren Tunggangi Kuda

Pawai Ta'aruf MTQ Ke V Tangsel Meriah, Camat Pondok Aren Tunggangi Kuda

detaktangsel.comCIPUTAT - Meski terik matahari siang hari itu mencapai suhu diatas 35 derajat celsius, namun tidak menghalangi antusiasme warga yang ingin mengikuti pawai Ta'aruf pada penyelenggaraan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-V tingkat Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kendur.

 

Malah sebaliknya, kemeriahan ratusan masyarakat yang turun ke jalan menyambut iring-iringan para kafilah dari tujuh kecamatan yang memadati jalan raya Cendrawasih atau yang lebih dikenal dengan Jalan Tegal Rotan, pada Selasa (28/10) kemarin, seolah tak ingin beranjak demi melihat beragam atraksi yang dibawakan oleh masing-masing kafilah peserta MTQ.

Pantauan Detaktangsel.com di lokasi, didominasi murid sekolah dasar dan masyarakat, iring-iringan diawali pasukan berkuda dari Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi (Dishubkominfo) kota setempat. Di depan panggung kehormatan, berdiri Walikota Tangsel, Airin Rachmi Diany bersama Wakilnya, Benyamin Davnie serta beberapa pejabat lainnya terlihat melambaikan tangan kepada pasukan berkuda yang langsung dibalas dengan salam penghormatan.

Usai iring-iringan pasukan berkuda, gilirn personel Satpol PP Kota Tangsel yang dipimpin Kasatpol nya, Azhar Syamun, pun ikut menunjukan kebolehannya melalui atraksi marching band. Aksi personel Satpol PP ini pun langsung mendapat aplaus dari masyarakat dan Walikota Tangsel yang berdiri di atas panggung.

Untuk diketahui, pawai taaruf ini diikuti 37 Satuan Kerja Perangkat Daerah. Selain itu, pawai taaruf juga diikuti oleh peserta dari tujuh kecamatan yang ada di Kota Tangsel. Peserta dari kecamatan Pondok Aren, sebagai peraih quatrick (juara 4 kali berturut-turut) mendapat kesempatan pertama pada iring-iringan tersebut. Dilanjutkan peserta dari Kecamatan Ciputat, selaku tuan rumah yang mendapat giliran iring-iringan paling buncit alias terakhir.

Namun, ada hal menarik yang dilakukan oleh peserta iring-iringan dari kecamatan Pondok Aren. Pasalnya, sebagai pemegang juara umum 4 kali berturut-turut, ketiga unsur muspika yakni camat Pondok Aren, HM. Sahlan, Kapolsek Pondok Aren yang diwakili oleh Wakapolseknya, AKP Muhamad Djuhari dan Danramil 19 Pondok Aren Kapten Arh. Didik Wahyudi kompak menunggang kuda pada iring-iringan tersebut.

"Ada 44 peserta plus kecamatan pada pawai taaruf ini," kata Kabag Humas Setda Pemkot Tangsel, Dedi Rafidi.

Menurutnya, MTQ ke-V tingkat Kota Tangsel ini, bakal melombakan 11 cabang di antaranya, yakni tilawah dengan tiga kategori, lomba cerdas cermat dan lomba kaligrafi.

"Seluruh kecamatan mengikuti 11 cabang yang dilombakan," katanya.

Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany mengatakan perhelatan MTQ ke-V tingkat Kota Tangsel jangan hanya dijadikan sebagai ajang seremonial saja. Masyarakat, kata dia, harus memaknai dan mengaplikasikan pelaksanaan MTQ dalam kehidupan sehari-hari.

Di lokasi yang sama, Camat Ciputat Deden Juardi menargetkan juara umum pada perhelatan MTQ tahun 2014 itu. Terlebih, Deden mengaku persiapan sudah dilakukan sejak Februari 2014 lalu.
"Persiapan kami panjang, makanya target juara umum harus kami raih" kata Deden usai pawai taaruf.

Target Deden bukan tanpa alasan. Pada perhelatan MTQ sebelumnya, kontingen dari Kecamatan Ciputat sukses menyabet juara dua dalam pawai taaruf dan juara ketiga dalam pelaksanaan MTQ.

"Ini sebagai modal kami," kata dia, seraya berharap pelaksanaan MTQ di Ciputat lancar dan sukses.
Tak mau kalah gertak dengan camat Deden selaku tuan rumah, camat Pondok Aren, HM. Sahlan pun mengaku sudah mempersiapkan segala sesuatunya di ajang bergengsi antar kecamatan berlabel MTQ.

"Kita lihat saja nanti, siapa sih yang ngak mau jadi juara," ucap Sahlan singkat.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online