Print this page

Kalangan Siswa Diminta Tak Terpengaruh Isu Kunci Jawaban

Kalangan Siswa Diminta Tak Terpengaruh Isu Kunci Jawaban

detakserang.com- CILEGON, Walikota Cilegon Tb Iman Ariyadi meninjau pelaksanaan ujian nasional (UN) di SMK 3 dan SMA 2 KS Cilegon. Ia pun mengingatkan para siswa agar tidak mudah terpancing isu peredaran kunci jawaban soal UN.

Ia yakin selama pelajar melakukan persiapan dengan matang, mereka tidak akan terpengaruh dengan isu itu.

"Mudah-mudahan, semua bisa diatasi dengan baik," tandas Iman yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan (Dindik) Cilegon Muhtar Gojali saat memantau pelaksanaan UN, Senin (14/4).

Ia mengatakan, pelaksanaan UN di Kota Cilegon berjalan dalam situasi kondusif dan aman. Berdasarkan sample sekolah yang dicek, tidak ada persoalan. Distribusi soal pun saat ini lebih baik dibandingkan tahun lalu. Ia sangat mengharapkan UN berjalan lancar dan tidak masalah.

Iman mengatakan, target UN tahun ini dapat mencapai 100 persen tingkat kelulusan pelajar. Karena Pemkot juga berharap pada cikal bakal kualitas pelajar yang lebih baik.